Ingin Beli Furniture Kitchen Set? Ketahui Konsep dan Tipsnya!

Dapur Monochrome sumber Rumah Minimalis

Produk furniture yang juga sering dicari di Santi Mebel Furniture Jogja adalah berbagai interior kitchen set. Namun, interior yang Anda pilih perlu disesuaikan dengan ide dapur yang ingin Anda terapkan. Sudahkah Anda mengetahui seperti apa ide dapur yang Anda ingin terapkan? Berikut beberapa ide yang bisa Anda coba.

  1. Model Dapur Nuansa Hitam Putih Elegan
Dapur Putih Hitam sumber Konsep Dapur Kecil
Dapur Putih Hitam sumber Konsep Dapur Kecil

Nah, jika melihat gambar di atas apa yang ada di pikiran Anda pertama kali. Desain elegan? Atau simple dan sederhana. Kitchen set di atas sangat cocok bagi Anda yang tidak suka dengan warna cerah dan lebih memilih warna netral. Tanpa kehilangan keindahan dan pesonannya.

  1. Kitchen Set Single Warna Coklat

Kalau yang satu ini adalah model kitchen set single. Yang mana antara wastafel, kompor dan kabinet berada di satu garis lurus. Ditambah dengan material multiplek atau playwood yang kuat, disertai nuansa coklat mampu membuat dapur Anda semakin manis.

  1. Model Dapur L Kombinasi Oranye dan Putih

Jika dapur Anda kurang pencahayaan, memilih model ini adalah pilihan yang tepat. Dengan warna oranye yang cerah ditambah dengan putih, mampu membuatnya semakin bernyawa. Tidak memakan banyak tempat kok, model L ini memang sangat cocok untuk rumah minimalis.

  1. Dapur Hitam Abu Ala Cafe

Warna hitam kombinasi abu-abu ini terlihat sangat mewah apabila ditambah dengan warna perabotan yang netral. Jangan lupa untuk memberikan pencahayaan yang terang ya.

  1. Kitchen Set Abu Minimalis Model G

Warna Abu-Abu memang tidak ada matinya ya. Ditambah dengan mini bar untuk 2-3 orang mampu membawa suasana romantis pada dapur Anda. Bisa berfungsi untuk tamu yang ingin berbincang-bincang sambil menemani Anda memasak. Jangan lupa untuk menambahkan peralatan dengan warna putih atau hitam agar menambah kenyamanan.

  1. Model L Kombinasi Oranye Kuning Minimalis

Anda hanya perlu menyediakan ruangan berukuran 3×2 meter untuk membuat dapur model ini. Kombinasi oranye dan kuningnya memang terkesan gelap. Tetapi semua itu bisa teratasi apabila Anda bisa mengatur sirkulasi udara atau pencahayaan dengan baik. sangat cocok diaplikasikan untuk keluarga yang beranggotakan sedikit.

  1. Model L Monochrome

Siapa nih yang suka monochrome? Model ini bisa Anda contoh untuk desain interior dapur Anda. Dengan model keramik hitam pada bagian atas kitchen set dan tembok dapur, dijamin akan mudah dibersihkan dan tahan panas. Pekerjaan menjadi lebih cepat sehingga Anda masih mempunyai banyak waktu luang setelah memasak.

  1. Model Dapur Kecil

Jika Anda perhatikan, model di atas seperti pulau, dengan kabinet di sekeliling meja mampu membuat Anda bekerja lebih efektif. Karena jarak meja makan dan kompor tidak terlalu jauh. Warna cream kombinasi putih membawa kesan bersih dan segar.

Model Kitchen Set Coklat sumber Ide Dapur 1
Model Kitchen Set Coklat sumber Ide Dapur

Tapi, Anda harus selalu hati-hati jangan sampai ada kotoran yang terlalu lama menempel. Sehingga membuat kitchen set kehilangan warna aslinya. Cara agar memilih model mana yang tepat adalah dengan memperhatikan ukuran ruangan, tema rumah dan karakter.

Tips Memilih Konsep Dapur

Untuk ide dapur yang Anda pilih, apa saja nilai positif yang bisa Anda dapatkan? Meskipun sudah terdapat keberadaan interior kitchen set yang tepat, namun lebih bagus lagi ide dapur yang Anda terapkan betul-betul akan memberikan benefit untuk keseharian Anda dan keluarga di dapur. Nah, berikut ini tips untuk memilih konsep dapur yang tepat.

Memprioritaskan Kebutuhan Dibandingkan dengan Keinginan

Desain ideal yang pertama menitikberatkan pada kebutuhan dibandingkan dengan keinginan. Untuk menciptakan dapur kecil minimalis lebih mengutamakan seberapa fungsional dapur tersebut. maka kesalahan yang sering dilakukan lebih mengutamakan keinginan.

Supaya terhindar dari kesalahan, sebaiknya menentukan kebutuhan dapur kecil minimalis menyesuaikan desain dapur dengan gaya masak-memasak setiap hari. Apakah termasuk tipikal pemasak praktis maupun suka mencoba beraneka resep lainnya. Untuk desain, maka pertimbangkan lainnya selain memasak, semisal sebagai tempat berkumpul keluarga atau bahkan merangkap sebagai area ruang kerja.

Mengetahui Kondisi Dapur Secara Menyeluruh

Kondisi maupun struktur arsitektur dapur memengaruhi proses lama pembuatan dan dana yang harus dikeluarkan. Memahami kondisi dapur bukan hanya pada ukuran dapur secara persis, sebaiknya mengetahui letak stop kontak yang strategis. Letak jalur ventilasi dapat disesuaikan dengan struktur dinding dan plafon. Detail-detail kecil ini berpengaruh pada performa dapur kedepannya. Jika perangkat dapur tidak mengikuti kondisi dapur, maka dampaknya akan memperbesar anggaran pembuatannya.

Memilih Material Terbaik

Material terbaik untuk dapur tentu akan membuatnya bisa tahan lebih lama. Hendaknya dapat memilih kualitas terbaik dengan harga terendah. Beranikan diri untuk mengeluarkan lebih banyak uang untuk memilih material terbaik untuk dapur. Material-material bagus dan berkualitas mencegah kerusakan di dapur kecil minimalis meskipun perbaikannya dapat menghabiskan lebih banyak uang.

Dapur Monochrome sumber Rumah Minimalis
Dapur Monochrome sumber Rumah Minimalis

Mengikuti Ukuran Standar Dapur

Untuk mewujudkan dapur minimalis maka langkah awal harus mengikuti standar-standar ukuran tersebut. Sudah banyak penelitian panjang yang telah dilakukan untuk menetapkan model dapur minimalis yang ideal. Komponen interior kitchen set standarnya berukuran dengan minimal lebar kabinet atas dari dinding adalah 30 cm.

Untuk kabinet bawah perlu dibuat lebih besar karena menjadi tumpuan table top, paling tidak berukuran 60 cm. Sementara jarak antara kabinet atas dan bawah antara 90-100 cm. Namun, jika desain tersebut menempatkan kitchen set lain semisal dengan dua lemari dapur maupun kabinet bawah berseberangan, maka jarak antara dua kabinet tersebut yaitu 1,2 m supaya penggunaanya lebih leluasa.

Melakukan penataan dapur yang lebih fleksibel

Penataan dapur dapat maksimal dengan alur kerja supaya nyaman saat digunakan. Terdapat tiga alur komponen yang melibatkan perangkat dapur diantaranya: menyiapkan makanan di area table top, memasak di area kompor, dan menyimpan makanan di dalam kulkas. Supaya alur tersebut berjalan lancar dan leluasa, maka bisa meletakkan tiga komponen tersebut menjadi layout segitiga.

Merawat Dapur Supaya Lebih Awet

Tahap selanjutnya yang tidak terlalu sulit tetapi membutuhkan ketelitian dan ketelatenan. Setelah dapur kecil minimalis selesai dibuat. Maka perlu dibarengi dengan perencanaan untuk merawat dapur supaya tahan lebih lama. Dengan merawat secara efektif dan membersihkan dapur seusai memasak secara rutin setiap habis digunakan.

Itu dia berbagai ide untuk interior kitchen set dan juga tips untuk memilih konsep yang tepat. Jika Anda berminat untuk melihat dan membeli berbagai furniture salah satunya interior kitchen set, kunjungi terus halaman furniture jogja. Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Anda.

Leave a Reply

Butuh bantuan? Hubungi admin disini