Memiliki meja yang nyaman untuk bekerja adalah idaman setiap karyawan. Pasalnya, meja yang nyaman akan memudahkan karyawan untuk fokus sehingga kualitas pekerjaan mereka pun akan meningkat. Nah, apakah Anda sedang mencari produk meja kantor murah yang nyaman untuk alternatif?
Memang ada banyak sekali merk meja yang ada di pasaran. Adanya banyak produk dan merk memang akan memudahkan Anda untuk memilih mana meja kerja yang tepat. Meskipun begitu, tidak semuanya memberikan kenyamanan. Harga mahal bukan menjadi jaminan.
Nah, pada kesempatan ini akan dibahas tentang beberapa rekomendasi produk meja kantor yang tidak hanya nyaman tetapi juga terjangkau. Penasaran? Simak ulasannya!
Tips Mudah Memilih Meja Kantor Murah Berkualitas
Seperti disinggung sebelumnya, ada cukup banyak produk meja kerja yang tersedia. Jika disimak, Anda pun pasti akan mudah menemukan mebel Jogja yang menyediakan ragam produk meja kantor yang bisa Anda jadikan opsi.
Nah, untuk memudahkan Anda memilih produk meja kantor yang nyaman, ada beberapa tips mendasar yang perlu Anda ketahui. Beberapa tips tersebut adalah sebagai berikut:
1. Memilih Jenis Berdasarkan Fungsinya
Ketika Anda memilih, langkah awal yang perlu diperhatikan adalah memilih jenis yang hendak digunakan di rumah. Setidaknya meja kerja dibagi menjadi dua jenis. Kedua jenis tersebut diantaranya adalah meja laptop dan meja tulis serta meja komputer.
Kedua fungsi dari jenis meja tersebut berbeda. Oleh karena itu, ketika Anda memilih sesuaikan dengan kebutuhan yang hendak Anda gunakan. Untuk meja laptop dan tulis, jenis meja ini bisa dikatakan multifungsi. Hal itu disebabkan karena selain bisa digunakan untuk menulis juga bisa digunakan untuk laptop.
Model meja ini juga tergolong memiliki banyak macamnya. Biasanya terbuat dari kayu yang dilengkapi dengan rak tingkat. Tampilan juga cukup minimalis dan cocok untuk pelengkap ruangan.
Sedangkan pada meja komputer cukup cocok digunakan jika Anda memang menggunakan komputer untuk bekerja. Meja ini sendiri dilengkapi dengan rak keyboard, tempat CPU dan juga printer sehingga akan lebih nyaman saat mengoperasikan komputer.
2. Perhatikan Bahan yang Digunakan
Hal lainnya yang perlu diperhatikan ketika memilih meja kerja modern adalah memperhatikan bahan yang digunakan. Jika Anda ingin memiliki nuansa warm serta natural, ada baiknya Anda memilih bahan kayu seperti kayu oak atau mahoni. Bahan ini memiliki harga yang jauh lebih terjangkau jika dibandingkan dengan jati.
Selain itu, Anda juga memilih bahan lain yang harganya lebih terjangkau. Terutama jika Anda ingin memiliki produk ramah lingkungan. Salah satu yang bisa dipilih adalah meja yang berbahan particle board. Selain ringan, bahan ini yang terbuat dari serbuk gergaji yang dipadatkan juga mudah ketika dibersihkan.
Pilihan bahan meja kantor kayu yang bisa Anda gunakan lainnya adalah plywood. Meja berbahan ini tahan terhadap air dan mudah ketika ditekuk. Akan tetapi, permukaan meja kurang halus jika dibandingkan dengan bahan yang mirip seperti MDF.
3. Memilih Sesuai Dengan Desain Ruangan
Tips terakhir yang perlu dilakukan adalah memilih meja sesuai dengan desain ruangan Anda. Meja untuk bekerja memang memiliki beragam desain yang bisa dipilih. Akan tetapi, sebelum memilih Anda bisa menyesuaikannya dengan ruangan Anda. Hal ini bisa membuat ruangan tertata lebih rapi.
Selain desain meja, Anda juga perlu memperhatikan warna. Warna meja perlu disesuaikan. Jika Anda ingin memiliki ruangan yang memiliki gaya natural, meja kerja kantor minimalis dengan warna yang kalem bisa menjadi solusi. Meja ini akan memberikan nuansa natural dan netral.
3 Rekomendasi terbaik Meja Kantor Terbaik Harga Murah
Nah, untuk memudahkan Anda mencari meja atau kursi kantor terbaik dengan harga terjangkau, berikut ini rekomendasi Santi Mebel untuk Anda jadikan pertimbangan.
1. Meja Kantor RMR 0903
Meja pertama adalah tipe RMRMT0903. Meja ini memiliki ukuran 120 x 59 x 72 cm. Dengan bahan particle board premium maka meja ini tidak terlalu berat. Selain itu, warna yang ada pada meja juga cukup kalem sehingga membuat tampilan ruangan lebih elegan.
Untuk warna, ada banyak pilihan warna yang bisa Anda dapatkan. Anda bisa memilih kombinasi warna coklat – hitam atau orange – hitam. Harga meja ini hanya Rp 430.000 saja loh.
2. Meja Kantor Putih Minimalis 122
Rekomendasi meja lainnya meja kantor putih minimalis 122. Meja ini juga bisa digunakan sebagai meja belajar dan memiliki tipe MT 122. Dengan ukuran 119 x 59 x 73 cm maka meja ini cukup nyaman ketika digunakan. Bahan yang digunakan adalah particle board sehingga tidak berat.
Adapun fungsi yang bisa digunakan pada meja adalah sebagai meja belajar, meja kantor dan juga meja kasir. Sedangkan harga untuk produk satu ini hanya Rp 398.000 saja.
3. Meja Kantor Anti Jamur ACTMT100
Sedangkan rekomendasi terakhir adalah meja tipe ACTMT100. Meja ini memiliki ukuran 100 x 60 x 75 cm. Dengan ukuran tersebut, Anda bisa fleksibel untuk melakukan pekerjaan Anda di atas meja. Bahan yang digunakan pada meja adalah particle board premium sehingga akan lebih awet.
Adapun kelebihan fitur pada meja ini adalah dilapisi dengan hidrofobik penahan jamur baru yang ada di lapisan papan pintu, rak, dan papan samping. Selain itu, meja ini juga memiliki lapisan penahan jamur tidak 100% menahan jamur muncul.
Nah itulah beberapa rekomendasi meja kantor murah namun kualitas terbaik. Tentu saja, Santi Mebel senantiasa berusaha menyediakan produk mebel terbaik dengan kualitas terjamin dan harga terjangkau.
Tertarik untuk membeli meja kantor unik dengan harga terjangkau? Cek katalog produk Santi Mebel dan pilih meja kantor favorite Anda!